Monday, December 2, 2013

GOOGLE DOODLE Memperingati Hari Ulang tahun Maria Callas ke 90

Google Doodle - ulang tahun maria callas
Gambar Logo Google pada mesin pencari atau biasa disebut Google Doodle kali ini tepatnya 2 Desember 2013 adalah logo yang mengilustrasikan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Maria Callas ke 90.

Maria Callas adalah penyanyi sopran Yunani kelahiran Amerika Serikat yang dianggap sebagai salah satu penyanyi opera yang paling terkenal dan berpengaruh pada abad ke-20. Kritikus memuji teknik bel canto-nya, jangkauan suaranya yang tinggi, dan bakat dramanya. Repertoarnya berkisar dari opera seria klasik hingga opera bel canto karya Donizetti, Bellini, dan Rossini. Atas bakat musik dan drama yang dimilikinya, Maria Callas dijuluki dengan La Divina.

Lahir di New York City pada 2 Desember 1923 dan dibesarkan oleh seorang ibu yang keras, Callas memperoleh pendidikan musik di Yunani dan membangun kariernya di Italia. Dihadapkan dengan kemiskinan dan penyakit miopi yang membuatnya hampir buta, ia berjuang dan terlibat dalam berbagai skandal selama kariernya. Ia bertransformasi dari yang awalnya seorang wanita gemuk menjadi seorang wanita yang langsing dan glamor setelah berhasil menurunkan berat badan di pertengahan kariernya, yang berkontribusi terhadap penurunan kualitas vokal sekaligus mengakhiri kariernya.

Media sangat tertarik dalam memublikasikan perilaku temperamental Callas, termasuk persaingannya dengan Renata Tebaldi dan hubungan asmaranya dengan Aristotle Onassis. Hidupnya yang penuh drama dan tragedi sering membayangi karier Callas di media populer. Namun, berbagai prestasi yang telah diraihnya membuat Leonard Bernstein menjulukinya sebagai "Alkitab opera". menyebut bahwa pengaruh Callas begitu abadi. Pada tahun 2006, Opera News menulis mengenai Callas: "Hampir tiga puluh tahun setelah kematiannya, dia masih mengartikan diva sebagai seniman, dan tetap menjadi salah satu vokalis dengan penjualan musik klasik terbaik

Callas menghabiskan tahun-tahun terakhir hidupnya dengan menyendiri di Paris dan wafat pada tanggal 16 September 1977 akibat serangan jantung.



Untuk Google Doodle kali ini semua pengguna diseluruh negara dapat menikmati nya pada mesin pencari google.






Sumber : Google.com dan wikipedia

By SerbaSerbi DuniaIT with No comments

Silakan Berikan Komentar Melalui akun Facebook atau Email Kalian

0 comments:

Post a Comment

    • Popular
    • Categories
    • Archives